Diriwayatkan dari Jabir bin Abdullah katanya, Rasulullah saw melarang penyewaan tanah. ( HR Bukhari-Muslim)
Dengan semakin bertambahnya jumlah manusia, menimbulkan tuntunan untuk memperoleh tanah. Baik untuk bermukim maupun untuk usaha. Bagi yang memiliki tanah cukup luas dan belum dimanfaatkan, patut mencermati hadis ini dengan sungguh-sungguh. Penyewaan tanah bukanlah jenis usaha yang dibenarkan. Rasulullah melarangnya. Sebagai seorang muslim, tidak ada alasan atau pilihan, jauhi larangan Rasulullah saw.
Diriwayatkan dari Ibnu Abbas, katanya Rasulullah saw pernah bersabda :” Sesungguhnya jika seseorang memberikan tanah kepada saudaranya , maka itu adalah lebih baik daripada beliau memungut hasil tertentu sebagai imbalan diatas penyewaaan tanah tersebut. ( HR Bukhari-Muslim)
Semakin tegas dan jelas. Lebih baik memberikan tanah kepada saudara daripada memungut imbalannya. Hal ini tentu tidak mudah. Apalagi tanah itu memiliki harga yang lumayan. Namun, sebagai seorang muslim, kita tentu akan memilih yang terbaik. Terbaik menurut ajaran Rasulullah saw.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar