Al-Qur'an

Dan janganlah kamu mengikuti apa yang kamu tidak mengetahui pengetahuan tentangnya. Sesungguhnya, pendengaran, penglihatan dan hati, semua itu akan diminta pertanggungjawabannya. (QS. Al-Israa' 36)

Minggu, Oktober 21, 2012

Pengertian Beriman Kepada Allah


Beriman kepada Allah artinya berikrar dengan macam-macam tauhid yang tiga serta beri’tiqad dan beramal dengannya yaitu tauhid rububiyah, tauhid uluuhiyyah dan tauhid al-asma wash-shifaat. Adapun tuauhid rububiyyah adalah mentauhidkan segala apa yang dikerjakan Allah baik mencipta, memberi rizki, menghidupkan dan mematikan ; dan bahwasanya Dia itu adalah Raja dan Penguasa segala sesuatu.
Tauhid uluuhiyyah artinya mengesakan Allah melalui segala pekerjaan hamba yang dengan cara itu mereka bisa mendekatkan diri kepada Allah apabila memang hal itu disyariatkan oleh-Nya seperti berdo’a, takut, rojaa’ (harap), cinta, dzabh (penyembelihan), nadzr (janji), isti’aanah (minta pertolongan), al-istighotsah (minta bantuan), al- isti’adzah (meminta perlindungan), shalat, shoum,haji, berinfaq di jalan Allah dan segala apa saja yang disyari’atkan dan diperintahkan Allah dengan tidak menyekutukan-Nya dengan sesuatu apapun baik seorang malaikat, nabi, wali maupun yang lainnya.

Sedangkan makna tauhid al-asma wash-shifaat adalah menetapkan apa-apa yang Allah dan rasul-Nya telah tetapkan atas diri-Nya baik itu berkenaan dengan nama-nama maupun sifat-sifat Allah dan mensucikan-Nya dari segala ‘aib dan kekurangan sebagaimana hal tersebut telah disucikan oleh Allah dan Rasul-Nya. Semua ini kita yakini tanpa melakukan tamtsil (perumpamaan, tanpa tasybiih (penyerupaan), tahrif (penyelewengan), ta’thil (penafian) dan tanpa takwil; seperti difirmankan Allah subhanahu wa ta’ala :
Tidak ada sesuatupun yang menyerupai-Nya dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. (QS. Asy-Syuro: 11)
Dan Allah mempunyai nama-nama yang baik, maka berdo’alah kamu dengannya. (QS. Al-A’raf: 180)
(Sumber: Prinsip-Prinsip Ahlus Sunnah Wal Jama’ah, Syeikh Doktor Sholeh Bin Fauzan Bin ‘Abdullah Al-Fauzan)

Tidak ada komentar: